Gelaran Hijab Muffest Indonesia Mei 2016 [By: Juve]

Gelaran Hijab Muffest Indonesia Mei 2016

Indonesian Fashion Chamber (IFC) dan Hijabers Community (HMc) bekerjasama dengan pemerintah dan stakeholder menggelar Muslim Fashion Festival Indonesia (Muffest Indonesia).

Acara yang akan berlangsung di Plaza Tenggara dan Selatan Senayan Jakarta pada 25-29 Mei 2016 tersebut, akan diikuti oleh 400 brand dari pelaku industri mode busana muslim dan label garmen.

Ali Kharisma selaku chairman IFC mengatakan acara tersebut digelar dalam rangka membawa Indonesia menuju pusat mode dunia, pusat mode muslim.

“Acara ini juga bertujuan membangun industri ekonomi kreatif fashion busana muslim sebagai salah satu lokomotif untuk kesejahteraan masyarakat Indonesia,” ujarnya di Jakarta baru-baru ini.

Untuk mewujudkan hal itu, semua pihak harus bersinergi menciptakan kerjasama yang efektif, antara lain dengan menyiapkan pelaku industri, memperkuat strategi dan menggelar event busana muslim yang professional bertaraf International

“Muffest Indonesia sebagai salah satu corong utama untuk menampilkan keberagaman dan kekuatan busana muslim Indonesia,” ungkapnya.

Nantinya Muffest Indonesia akan mengadakan Trend Busana Muslim 2017 dengan 30 slot fashion show, seminar, workshop dan show yang akan diikuti lebih dari 400 brand dari pelaku busana muslim dan label busana muslim.

muffest-indonesia1Sekitar 200 desainer akan ikut berpartisipasi diantaranya, Najua Yanti, Hannie Hananto, Nuniek Mawardi, Dian Pelangi, Monika Jufri, Ria Miranda, dan Zaskia Adya Mecca. “Dalam lima hari pergelarannya diperkirakan akan mampu mencatat transaksi sebesar Rp 30 miliar,” tambah dia.

Muffest Indonesia juga akan menggandeng brand lokal dan international yang sudah  mapan untuk memamerkan koleksi lebaran terbarunya untuk di launching di acara ini.

Selain itu Islamic Fashion and Design Council (IFDC) yang mempunyai cabang di sejumlah negara seperti Turki, Afrika Selatan, Rusia, Italia, Inggris, Timur Tengah dan Amerika juga akan digandeng untuk menghadirkan karya berbagai desainer dari luar negeri.