Film Porno Potensi Picu Perceraian [DM]

Film Porno Potensi Picu Perceraian

PinkKorset.com, New York – Hati-hati mengkonsumsi materi porno, karena riset menunjukkan, banyak menonton film porno bisa berujung pada perceraian.

Riset yang diterbitkan dalam Psychology of Popular Media Culture menyimpulkan bahwa semakin banyak seseorang menonton film porno, makin besar kemungkinan mereka permisif terhadap perselingkuhan.

Para peneliti menggunakan data 551 orang dewasa menikah dalam general Social Survey ( GSS ), satu-satunya survei wawancara personal yang meneliti hubungan sosial di AS.

Untuk menentukan konsumsi porno, para peserta diberi pertanyaan seperti, ” Apakah Anda melihat film porno dalam setahun terakhir?”

Kemudian, untuk mengukur pikiran mereka terhadap selingkuh, diberi pertanyaan seperti, “Apa pendapat Anda tentang hubungan seksual antara orang yang sudah menikah dengan orang lain di luar pernikahan? ”

Setelah menilai semua tanggapan, diperoleh hasil bahwa, tingkat konsumsi pornografi berkorelasi dengan perilaku seksual di luar nikah.

Perselingkuhan adalah penyebab paling banyak perceraian di AS. Sementara pornografi  selalu menggambarkan seks di luar nikah sebagai hal yang wajar dan bermanfaat. Alhasil, dapat dikatakan bahwa konten pornografi berperan langsung dalam hancurnya pernikahan.

“Jika konsumsi pornografi mengarah ke perilaku seks di luar nikah, seperti yang terlihat dalam penelitian, maka konsumsi pornografi mungkin berkontribusi terhadap perceraian akibat perilaku seks di luar nikah,”ungkap riset tersebut.