Gaya Rambut Man Bun Paling Sering Di Googling [thestar]

Gaya Rambut Man Bun Paling Sering Di Googling

PinkKorset.com – Suka atau tidak, gaya rambut man bun menjadi salah satu tren terbesar sepanjang 2014.

Man bun atau penataan rambut laki-laki yang diikat seperti konde, ternyata menjadi kata yang paling sering dicari di situs Google.

Menurut analisa laporan bulanan Google pada Januari 2013 hingga Agustus 2015, gaya rambut man bun menjadi kata terkait keindahan yang paling banyak dicari, sejak kemunculannya pada 2014.

Selebritas dunia seperti Harry Styles, Jared Let, dan Leonardo DiCaprio, menjadi publik figure yang mempopulerkan gaya rambut ini.

Kaum adam pun banyak menggunakan mesin pencari Google  untuk mengetahui bagimana mendapatkan gaya rambut seperti sang idola.  Mereka ingin tahu ‘bagaimana menumbuhkan rambut man bun’ dan ‘bagaimana mengikat rambut man bun’.

Menurut laporan Google, 2015 menjadi sejarah untuk pertama kalinya pencarian untuk gaya rambut untuk laki-laki mengalahkan gaya rambut perempuan.

Selain gaya rambut man bun, sisiran rambut kelimis (Mad Men-style comb-overs) juga menjadi kata kunci selanjutnya yang paling banyak dicari.

Mad-Men-style-comb-overs

Demikian juga potongan rambut dengan bagian samping lebih tipis  (fade haircuts)

fade-haircut