Keren, Restoran Khusus Karyawan Tuna Netra [vancitybuzz]

Keren, Restoran Khusus Karyawan Tuna Netra

PinkKorset.com – Restoran yang menyajikan makanan di ruangan gelap total, sudah biasa. Tapi bagaimana jika semua pelayannya tuna netra?

Pengalaman inilah yang diusung restoran Signs di Toronto, Kanada. Pencetus restoran berkapasitas 150 seat ini adalah pebisnis bernama Anjan Manikumar.

Menurut Anjan, saat diwawancarai CBC, ia terinspirasi seorang pengunjung tuna netra saat masih bekerja si sebuah restoran.

Di Signs, terdapat beberapa menu seperti grilled maple soy salmon atau Montego Bay jerk chicken hingga butternut squash ravioli.

Tapi saat memesan, Anda harus menggunakan bahasa isyarat. Tak menguasainya? Jangan khawatir, ada ilustrasinya di setiap menu.

<div class="video-container"><div class="iframe-holder"><iframe width="480" height="270" src="//www.youtube.com/embed/" frameborder="0" allowfullscreen></iframe></div></div>

[youtube]

Juga ada contekan di menu untuk memberi tahu para pelayan bahwa Anda vegetarian atau alergi terhadap bahan tertentu.

Jenis bisnis ini cukup inovatif karena membuka kesempatan bagi tuna netra untuk bekerja di satu bidang yang seringkali dianggap bukan untuk mereka.

Konsep serupa juga dianut restoran Mozzeria di San Francisco, Amerika Serikat dan Café Signes di Paris, Prancis.

Bagaimana dengan Indonesia?