PBB: Dunia Bukan Tempat Adil Bagi Perempuan [UN]

PBB: Dunia Bukan Tempat Adil Bagi Perempuan

PinkKorset.com – Dunia ternyata belum menjadi tempat yang adil bagi perempuan.

Badan dunia Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) memastikan, tidak ada satu negara di dunia yang sudah mencapai kesetaraan gender.

Phumzile Mlambo-Ngcuka, direktur eksekutif dari UN Women mengatakan, seorang perempuan yang lahir hari ini harus menunggu selama 50 tahun, sebelum dia diperkirakan memiliki kesempatan yang sama dengan laki-laki untuk menjalankan pemerintahan.

Perempuan itu juga harus menunggu 70 tahun, sebelum adanya kesetaraan pendapatan. Ia pun harus menunggu 81 tahun sebelum memiliki kesempatan yang sama dengan laki-laki menjadi CEO sebuah perusahaan.

Mlambo-Ngcuka menambahkan bahwa kesenjangan gender dan kekerasan terhadap perempuan merupakan fenomena global yang disebabkan oleh dominasi laki-laki di dunia.

“Tubuh perempuan tidak dianggap sebagai sesuatu yang harus dihargai, tetapi sebagai suatu obyek yang bisa dimiliki laki-laki untuk dikuasai dan disalahgunakan,” katanya, Jumat (6/3/2015).

Terkait hal ini, PBB pekan depan akan meninjau platform besar pencapaian kesetaraan gender di seluruh dunia yang dikembangkan pada 1995. Memang sudah ada kemajuan dalam dua dekade terakhir, namun masih terlalu sedikit anggota parlemen dan kepala negara perempuan.

Mlambo-Ngcuka mendesak para pemimpin dunia, universitas, dan perusahaan-perusahaan untuk mengkampanyekan “He for She”, seperti yang disarankan aktris Emma Watson, serta memperjuangkan kesetaraan yang sangat dibutuhkan dunia.

PBB berharap, dengan kontribusi para lelaki dalam hal ini, semua pihak bisa mendapatkan manfaat di masa depan dan membuat kesetaraan benar-benar  merupakan upaya global.

“Mari kita bekerja sama mengamankan masa depan yang berkelanjutan, di mana perempuan dan anak perempuan, anak laki-laki dan laki-laki sama-sama diberdayakan,” kata Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon pada acara Hari Perempuan Internasional.