Tangkap Penjahat dengan Penjahat

PinkKorset.com – ‘Fighting fire with fire’ adalah ungkapan yang pas untuk menggambarkan inti film Criminal.

Bill Pope (Ryan Reynolds) adalah agen CIA yang sedang menyamar. Ia terjebak di London dan tewas setelah disiksa penjahat kelas kakap Xavier Heimdahl (Jordi Molla). Kepala CIA Quaker Wells (Gady Oldman) mencari akal untuk menangkap Heimdahl.

Ia terpikir sebuah penelitian oleh Dr. Franks (Tommy Lee Jones) yang sukses memindahkan memori antar mamalia. Wells pun mencari subyek untuk eksperimen dan memilih Jerico Stewart (Kevin Costner), napi dengan penyakit langka.

Usai transfer memori, Stewart malah melarikan diri dan berkeliling London. Memori Pope terkumpul perlahan di kepala Stewart, membuatnya sukses menyatroni rumah mendiang agen CIA yang ditempati istrinya, Jill Pope (Gal Gadot).

Kevin Costner memang main di sejumlah film aksi seperti 3 Days to Kill atau Jack Ryan: Shadow Recruit. Namun kali ini, perannya sebagai napi membuat Costner lebih garang dan brutal.

Film bergenre action thriller yang disutradarai Ariel Vromen ini menarik untuk ditonton. Selain plotnya yang menarik dan membuat Anda betah duduk di kursi, jajaran bintang papan atas ikut terlibat.

Ryan Reynolds yang hanya tampil di 15 menit pertama, cukup menghibur dalam adegan kejar-kejaran di London. Padahal, ia dikenal sebagai aktor lintas genre karena berperan di hampir semua jenis film.

Criminal

Sutradara: Ariel Vromen

Produser: Chris Bender, Christa Campbell, Boaz Davidson, Mark Gill, Lati Grobman, Matthew O’Toole, Trevor Short, J.C. Spink, John Thompson

Skenario: Douglas Cook, David Weisberg

Pemeran: Kevin Costner, Gary Oldman, Tommy Lee Jones, Alive Eve, Gal Gadot, Michael Pitt, Jordi Molia, Antje Traue, Scott Adkins, Amaury Nolasco

Produksi: BenderSpink, Campbell-Grobman Films, Millenium Films

Distribusi: Summit Entertainment