Hindari Isi Bensin Terlalu Penuh [hypeline]

Hindari Isi Bensin Terlalu Penuh

PinkKorset.com – Ada alasan mengapa sebaiknya Anda tak memaksakan bensin terus mengisi sepenuh mungkin saat berada di SPBU.

Ini bisa menimbulkan tekanan pada tangki bensin dan memenuhi sistem filter karbon dengan cairan bensin. Padahal, filter tersebut hanya ditujukan untuk menyaring uap. Performa mobil pun terganggu dan berpotensi merusak mesin.

“Anda malah menyebabkan kebocoran karena tekanan yang berlebihan pada sistem,” kata Ed Nemphos, pemilik Brentwood Automotive di Baltimore, Amerika Serikat.

Menurut badan perlindungan lingkungan AS (EPA), ketika tangki penuh maka bensin tak bisa masuk. SPBU sudah dilengkapi dengan sistem pemulihan uap yang akan menyedot kembali bensin saat tangki kepenuhan. Langkah ini untuk mengamankan, sehingga tak ada uap bensin yang terekspos.

Jadi, mengisi terlalu penuh merugikan Anda juga karena sisa bensin akan masuk kembali ke mesin SPBU. Selain itu, bensin yang tumpah berkontribusi pada kerusakan lapisan ozon Bumi. Belum lagi bahayanya bagi orang sekitar karena bensin adalah cairan yang mudah terbakar.