PinkKorset.com, Jakarta – Event tahunan Jakarta Goes Pink kembali digelar guna mengajak masyarakat peduli kanker payudara.
Kegiatan sosial Charity Run dan Fun Walk kembali digelar komunitas Lovepink Indonesia guna mengangkat isu kesehatan payudara.
Lovepink Indonesia adalah gerakan untuk membantu para perempuan penderita kanker melewati masa paling kritis dari perawatan yang meningkatkan kemungkinan bertahan hidup secara signifikan.
Saat event pertama pada 2014, Lovepink telah mengumpulkan lima ribu peserta mengikuti Jakarta Goes Pink (JGP). Di tahun kedua, Jakarta Goes Pink melakukan fun walk bersama 9000 orang melewati jalur Senayan dengan jarak lima kilo meter.
Tahun ini, JGP memiliki format berbeda dengan diadakannya lomba lari Charity Run 5K, 10K, dan Run for Pledge bersama beberapa survivor kanker payudara dari Lovepink Indonesia.
“Acara ini juga didukung selebritas Tanah Air,” tutur Ketua Lovepink Indonesia, Samantha Barbara saat konferensi pers di Jakarta.
Rute JGP kali ini dimulai di Sunter, Jakarta Utara. Lewat rute baru ini, Lovepink berharap semakin banyak orang tersentuh semangat para survivor dan warrior, serta memiliki informasi yang lebih baik mengenai kanker payudara.
JGP 2016 terbuka bagi semua pihak yang ingin ikut berpartisipasi baik dalam bentuk perorangan, lembaga, ataupun perusahaan. Pendaftaran dimulai sejak 1 Juli 2016 di www.jakartagoespink.com.
Untuk kategori 5K pendaftaran ditutup saat mencapai seribu peserta. Untuk 10K terbatas di angka 5.000 orang. Adapun Fun walk panitia tidak memberikan batas tertentu dan berharap dapat diikuti sebanyak mungkin peserta.
Acara ini akan berlangsung pada 9 Oktober 2016, bertepatan di bulan peduli kanker payudara sedunia.