Kiat Cegah Penyakit Jantung Koroner [womenshealthmag]

Kiat Cegah Penyakit Jantung Koroner

PinkKorset.com, Jakarta – Sebenarnya, lebih dari 50% risiko Penyakit Jantung Koroner (PJK) dapat dihindari.

Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular Ditjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan RI, dr. Lily S Sulistyowati, MM mengatakan, 80% PJK dapat dicegah hanya dengan mengubah gaya hidup, kebiasaan dan diet.

“Caranya dengan perilaku CERDIK bagi yang belum terkena PJK dan PATUH bagi pasien PJK,” katanya saat acara Power Your Life, Hari Jantung Sedunia Kemenkes RI di Jakarta, baru-baru ini.

CERDIK merupakan kependekan dari cek kondisi kesehatan secara berkala, enyahkan asap rokok, rajin aktivitas fisik, diet sehat dengan kalori seimbang, istirahat cukup dan kendalikan stres.

Sementara PATUH adalah periksa kesehatan secara rutin dan ikuti anjuran dokter, atasi penyakit dengan pengobatan tepat dan teratur, tetap diet sehat dengan gizi seimbang, upayakan beraktivitas fisik dengan aman dan hindari rokok, alkohol serta zat karsinogeni lain.

Ada faktor risiko PJK yang tidak dapat diubah, seperti umur, jenis kelamin dan keturunan. Sementara faktor PJK yanng dapat dimodifikasi antara lain merokok, dislipidemia, hipertensi, aktivitas fisik, berat badan berlebih dan obesitas, diabetes mellitus, diet dan nutrisi, stress serta konsumsi alkohol.

“Tapi faktor utama risiko PJK hanya merokok, hipertensi dan kolesterol,” ucap Spesialis Jantung Rumah Sakit Pusat Jantung Nasional Harapan Kita Dr. dr. Ismoyo Sunu, SpJP(K), FIHA, FasCC.

Untuk mengendalikan hipertensi dan kolesterol memerlukan diet gula, garam dan lemak. Konsumsi harian gula maksimal 50 gr (4 sdm), garam tidak lebih dari 2.000 mg natrium (5 gram garam atau 1 sdt) dan lemak paling banyak 67 gram (5 sdm minyak).

Anda juga perlu mengendalikan berat badan ideal dan lingkar pinggang. Berat badan ideal dapat diperoleh dari rumus, (Tinggi Badan-100) – 10%. Lingkar pinggang ideal laki-laki (<90 cm) dan perempuan (<80 cm).

Tak hanya itu, status normal gula darah, tekanan darah dan kolesterol total juga perlu dipertahankan. Gula darah normal sebelum makan (70-130 mg/dl), dua jam setelah makan (180 mg/dl) dan puasa delapan jam (<100 mg/dl). Kemudian tekanan darah normal (<10/90 mmHg) dan kolesterol total normal (<190 mg/dl).

Dr. Sunu juga menyarankan berolahraga secara teratur dan terukur dengan acuan batas toleransi denyut nadi maksimal (220-umur). Olahraga paling sederhana yakni jalan kaki 3 km dalam 30 menit, dilakukan sebanyak 3 kali sepekan.