Microsoft Larang Password ‘123456’ [itproportal]

Microsoft Larang Password ‘123456’

PinkKorset.com – Anda yang malas mencari password dan menggunakan ‘12345’, tak bakal bisa menggunakan Microsoft. Vendor ini mulai menyaring dan akan menolak kata kunci selemah itu.

Jaman keemasan password yang banyak dinikmati para pengguna internet yang malas akan segera berlalu. Ini karena banyak website yang memeringkat password saat kita membuatnya.

Anda pun ‘dipaksa’ menambahkan huruf besar dan angka sehingga status password berubah dari weak menjadi strong. Beberapa situs bahkan cukup ambisius, memaksa Anda menambahkan simbol.

Dalam blognya, Microsoft akan melarang password tertentu untuk layanan mereka seperti Outlook, Skype, dan Xbox. Ini berdasarkan Daftar Password Terburuk yang dikeluarkan SplashData setiap tahun.

Termasuk diantara password terburuk, dan sayangnya amat populer, adalah ‘123456’, ‘password’, ‘qwerty’, serta yang baru-baru ini jadi tren, ‘starwars’.

Blog Microsoft juga menungkapkan, layanan direktori mereka, Azure AS juga akan melarang password semacam itu. Larangan ini merupakan upaya Microsoft untuk mencegah pencurian kata kunci oleh peretas (hacker).

Menghindari password terburuk bukan berarti Anda aman-aman saja. Usahakan menggunakan kombinasi huruf besar dan kecil, angka, serta simbol. Bila perlu, aktifkan two-factor authentication guna mempertebal lapisan keamanan.

Microsoft bukan satu-satunya perusahaan yang mengubah lanskap keamanan kata kunci. Baru-baru ini, Google menjajaki kemungkinan meniadakan password dan menggantinya dengan face-recognition, lokasi, hingga sidik jari.

Facebook juga berniat menganti password dengan e-mail atau nomor telepon. Jika semua perusahaan teknologi berencana menyingkirkan password, tak lama lagi Anda akan mengucapkan selamat tinggal pada metode ini.