Perjuangan Hidup dan Dendam Demi Keluarga [telegraph]

Perjuangan Hidup dan Dendam Demi Keluarga

PinkKorset.com – Tak banyak film bertema survival era Perang Sipil, dengan penggambaran lanskap kaya detil dan pengambilan gambar yang tak biasa.

The Revenant menggarapnya dengan apik.

Diangkat dari kisah nyata Hugh Glass (Leonardo DiCaprio), pengembara terkenal di Amerika pada 1823. Saat itu, bulu berang-berang merupakan komoditas berharga yang menjadi bahan rebutan kaum pendatang dan suku pribumi Indian.

Suatu ketika, Kapten Andrew Henry (Domnhall Gleeson) sedang memimpin para pekerja Rocky Mountain Fur Company, tempat Glass bekerja, menguliti berang-berang di pinggiran Sungai Missouri. Tiba-tiba, mereka diserang sekelompok Suku Indian Ree.

Glass yang pemburu berpengalaman, menyarankan mereka semua segera kembali untuk menghindari serangan. Para pekerja, terutama John Fitzgerald (Tom Hardy), merasa keberatan. Fitzgerald tak menyukai Glass dan putranya yang setengah Indian, karena pernah diserang.

Saat memimpin tim ini, Glass diserang seekor beruang. Ia terluka parah dan harus ditandu. Putranya pun menjadi sasaran empuk Fitzgerald. Apalagi, Kapten Henry menugasi Fitzgerald dan Jim Bridger (Will Poulter) untuk mengawasi Glass dengan imbalan uang.

Tak ada yang bisa Glass lakukan ketika Fitzgerald menyiksa putranya, saat Bridger sedang mencari air minum. Bahkan, Glass pun ikut menjadi korbannya. Inilah titik balik perjuangan Glass, bangkit dari kubur atau revenant. Lelaki ini membawa dendam bersamanya.

Motivasi yang cukup besar ini membuat Glass melalui sebuah perjalanan amat sulit, untuk mengejar Fitzgerald. Sekadar informasi, DiCaprio yang dikenal maksimal dalam berakting melakukan semua hal itu sebagaimana film-film yang ia perankan sebelumnya.

Sutradara Alejandro Gonzales Iñárritu menggarap film ini dengan banyak detil luar biasa. Ia menerjemahkan sosok Glass yang seorang penjelajah pionir dengan luar biasa. Tak heran jika melihat karya-karya Iñárritu sebelumnya seperti 21 Grams, Babel, dan Birdman.

Visualisasi lanskap di film ini juga amat nikmat disaksikan, mengingat setting berpindah dari hamparan salju luas ke riak sungai deras hingga padatnya hutan. Termasuk adegan berkelahi yang terasa real karena minim sensor.

Film berdurasi sekitar 2,5 jam ini menyuguhkan pengalaman spiritual Hugh Glass, cara pandangnya dalam mengarungi hidup keras. DiCaprio piawai dalam membawakan tokoh-tokoh nyata yang pernah hidup seperti Howard Hughes, J. Edgar Hoover, hingga Jordan Belfort.

Adapun Tom Hardy sebagai Fitzgerald, bermain dengan maksimal. Karakter ini cenderung berpikiran praktis dan mengambil jalan pintas. Bertolak belakang dengan Glass yang hati-hati dan memilih jalur aman. Ia menyeimbangkan tokoh Glass dalam film ini.

Apakah film ini akan membawa Leonard DiCaprio meraih Oscar? Kita nantikan saja. Sementara itu, selamat menyaksikan The Revenant di bioskop-bioskop kesayangan Anda.

The Revenant

Sutradara: Alejandro Gonzales Iñárritu

Produser: Alejandro Gonzales Iñárritu, Amon Milchan, Steve Golin, Mary Parent, Keith Redmon, James W. Skotchdopole

Skenario: Alejandro Gonzales Iñárritu, Mark L. Smith berdasarkan novel ‘The Revenant’ oleh Michael Punke

Pemeran: Leonardo DiCaprio, Tom Hardy, Domnhall Gleeson, Will Poulter

Produksi: New Regency Pictures, Anonymous Content, M Production, Appian Way, Regency Enterprises, RatPac Entertainment

Distribusi: 20th Century Fox