WNI Menang Rp9 M dari Bandara Changi

PinkKorset.com – Seorang lelaki asal Jakarta, Indonesia, memenangkan sejuta dolar Singapura atau sekitar Rp9,3 miliar setelah menjadi peserta sebuah kompetisi yang diadakan bandara negara tersebut, Changi.

Ade Iskandar Roni (39) mengalahkan tujuh finalis lainnya dan berhasil menjadi pemenang promosi belanja ‘Be A Changi Millionaire 2016’ yang dilaksanakan di Terminal 3 Bandara Changi Singapura, Minggu (15/1/2017). Ade adalah Changi Millionaire ketujuh.

Kemenangan itu ia peroleh hanya dengan membeli satu kaos merek Adidas seharga 50 dolar Singapura, jumlah pembelanjaan terendah diantara kedelapan finalis sekaligus jumlah minimal untuk bisa berpartisipasi dalam undian Changi Millionaire.

Karyawan pengadaan barang di sebuah perusahaan telekomunikasi ini memberi kaos tersebut sebagai hadiah untuk sahabatnya, dalam perjalanan pertamanya melalui Bandara Changi pada Oktober 2016 ketika ia mengunjungi Singapura yang pertama kalinya.

Kompetisi final cukup sengit. Ade mengalahkan tujuh peserta lainnya yang tak hanya dari Indonesia, tapi juga dari Australia, India, Malaysia, Tiongkok, dan Uni Emirat Arab. Aksi menegangkan itu berlangsung selama satu jam dan disaksikan 300 penonton.

Mereka berkompetisi dalam tiga babak eliminasi pertama. Yakni berlomba untuk menaiki pesawat dalam permainan simulasi pelancong melalui Bandara Changi. Setelah check-in di kios Fast and Seamless Travel (FAST), mereka menyelesaikan sebuah puzzle.

Peserta kemudian menguji keberuntungan dengan memilih pintu keberangkatan yang benar menuju Solari yang ikonik. Tiga tereliminasi dan lima melaju ke babak ketiga, yakni babak belanja dan makan.

Kelima finalis memilih dua barang dan menyamakan harga total barang mereka dengan harga keberuntungan yang telah diumumkan di awal acara. Tiga finalis lagi tereliminasi, menyisakan Ade dan Animesh Singh dari India.

Ade menang setelah berhasil menyelesaikan babak terakhir dengan mencocokkan travel adaptor raksasa ke dalam soket di atas podium, setelah lima kali percobaan yang menegangkan. Lelaki beruntung ini lalu merayakan kemenangannya bersama sahabat.

“Saya masih terkejut, nervous dan tidak percaya, namun sangat bahagia,” kata Ade, berurai air mata dan penuh luapan emosi kebahagiaan.

Ketika ditanya bagaimana ia akan membelajakan rejeki tersebut, dengan sumringah Ade mengatakan akan membawa keluarga besarnya Umroh ke Tanah Suci Mekkah. Ia juga berharap bisa membeli mobil untuk keluarganya.

changi_adeiskandar-01

Kampanye tahunan Changi ini diklaim sebagai promosi ritel terbesar di Singapura sekaligus untuk seluruh bandara di dunia. Perannya amat penting dalam menaikkan penjualan bagi Changi Airport Group (CAG), yang tahun ini memproyeksikan kenaikan 5% ke S$2,3 miliar.

Pengunjung mancanegara terbanyak berasal dari Tiongkok dan Indonesia. Khusus pengunjung dari Tiongkok berkontribusi 30% dari total penjualan 2016. Kategori produk terpopuler adalah parfum dan kosmetik, minuman keras dan tembakau, barang mewah, elektronik, dan perlengkapan, serta cokelat dan perman.

Ketujuh finalis selain Ade membawa pulang uang senilai lima ribu dolar Singapura. Seluruh finalis menginap tiga malam di hotel di Singapura dan disediakan tiket pulang-pergi untuk warga non-Singapura. ‘Be A Changi Millionaire’ selanjutnya akan dimulai Mei 2017.