Meski Buron, Polanski Tetap Bikin Film [st]

Meski Buron, Polanski Tetap Bikin Film

PinkKorset.com, Warsawa – Meski berstatus buronan Amerika Serikat (AS), sutradara Roman Polanski tetap mau bikin film.

Polanski hendak syuting film di negara asalnya, Polandia, mengenai Dreyfus Affair yang bersetting di abad ke-19, jika ia dipastikan takkan mengalami masalah legal. Ia diburu pemerintah AS karena dugaan kasus seksual yang terjadi pada 1977.

Lelaki berusia 80 tahun menghabiskan masa kecilnya di Kota Krakow, Polandia. Ia selalu ingin menggarap film di tempat itu, hingga pasukan Nazi mendudukinya. Ia lolos dari cengkeraman Nazi, tapi ibunya meninggal di kamp kerja paksa.

Setelah Perang Dunia II, sineas yang lahir dengan nama Rajmund Roman Liebling pada 18 Agustus 1933 di Paris ini kembali ke Krakow dan kemudian beremigrasi. Karyanya sebagai sutradara salah satunya adalah The Pianist (2002).