Ingin Keliling Dunia, Direktur Keuangan Google Resign [reuters]

Ingin Keliling Dunia, Direktur Keuangan Google Resign

Pinkkorset.com – Direktur Keuangan Google Inc Patrick Pichette mengumumkan rencana pengunduran dirinya.

Patrick Pichette pada Selasa (10/3/2015) menuliskan rencana resign-nya di akun resmi media sosial Google+. Laki-laki Perancis-Kanada berusia 52 tahun tersebut mengatakan akan meninggalkan Google untuk keliling dunia. Keputusan ini diambil setelah Ia baru-baru ini mengadakan perjalanan ke Gunung Kilimanjaro di Afrika.

Sejumlah analis mengungkapkan pengunduran diri Pichette akan menambah runyam permasalahan internal raksasa situs mesin pencari tersebut. Berita ini langsung membuat saham Google merosot pada perdagangan bursa saham di New York hingga 2,4% menjadi US$555,01 per lembarnya.

Google, yang saat ini mendominasi bisnis iklan online, wajib mencari pengganti Pichette dalam enam bulan ke depan sesuai dengan kebijakan U.S. Securities and Exchange Commission. Meski Pichette belum mengumumkan kapan tepatnya ia akan meninggalkan Google.

Pichette memutuskan untuk mundur dari Google karena ia telah bekerja selama 30 tahun tanpa henti. Ia pun kini sudah siap untuk pensiun.

Analis Hudson Square Research, Daniel Ernst, mengatakan keputsan Pichette untuk menikmati hidup dengan berkeliling dunia setelah bekerja tujuh tahun di Google merupakan keputusan yang manusiawi.

Ernst menambahkan bahwa Google dipastikan sukses meraih pendapatan US$ 76 miliar tahun ini dimana bisnis di dunia maya terus tumbuh.

“Direktur Keuangan yang berpengalaman akan cocok dan tepat menduduki posisi tersebut,” ujarnya.

Mantan eksekutif di industri telekomunikasi ini bergabung dengan Google pada 2008 silam. Ia mendapat respon positif dari Wall Street karena sukses menekan dan disiplin dalam pengeluaran perusahaan.

Salah satu kebijakan penting yang ia buat di Google adalah mengharuskan seluruh karyawan dan direktur Google untuk menyetir sendiri kendaraan pribadi, memperketat penggunaan satelit, serta asuransi kesehatan bagi karyawan Google.

Bagi Google, mundurnya Pichette merupakan rangkaian perubahan signifikan di posisi puncak perusahaan tersebut. Tahun lalu, Chief Business Officer, Nikesh Arora, mengundurkan diri dan kini menjabat sebagai Vice Chairman untuk SoftBank Corp asal Jepang.  Sedangkan, Vic Gundotra, Head Social Networking Services, mundur dari jabatannya April 2014 lalu.