Ini Cara Pantau Kesehatan Anak Lewat Aplikasi

PinkKorset.com, Jakarta – Aktivitas dan nutrisi tubuh anak harus seimbang. Seringkali, para ibu tak pernah tahu bagaimana mengukurnya. Kini hadir aplikasi untuk melakukannya.

Menurut pemerhati gaya hidup Dr. Grace Judio-Kahl, MSc, MH setiap anak memiliki kebutuhan kalori dan nutrisi yang berbeda. Hal tersebut bergantung pada tingkat aktivitas anak dan ukuran tubuhnya.

“Agar anak sehat sesuai usia penting bagi para ibu untuk memonitor asupan gizi dan aktivitasnya,” tutur Dr. Grace dalam peluncuran Milo Champ Squad di Jakarta.

Milo Champ Squad merupakan perangkat aktivitas dan pemantau asupan makanan agar para ibu dapat terus memonitor kesehatan dan kebugaran anak. Ini terdiri dan Milo Energy Band yang terhubung dengan aplikasi smartphone Milo Champ ID.

Milo Energy band berbentuk seperti jam tangan elastis dengan campuran warna hitam dan hijau. Memiliki layar yang menunjukan waktu, kalori terbuang, jarak, serta langkah yang telah ditempuh penggunanya.

Alat ini mampu bertahan di kedalaman 60 cm dan bisa digunakan untuk berenang, namun tidak jika menyelam. Milo energy Band mampu dipakai selama seminggu setelah di isi ulang dengan charger.

Sedangkan Milo Champ Id merupakan aplikasi yang bertindak sebagai monitor dari Milo Energy Band. Aplikasi tersebut memiliki beberapa fitur. Cukup isi data anak seperti nama, usia, tinggi serta berat badan.

Jika memiliki lebih dari satu anak, ibu dapat menambahkan di kolom yang telah tersedia. Data anak membantu aplikasi menghitung jumlah kalori yang dibutuhkan per harinya.

Ibu juga dapat memilih aktivitas harian yang sesuai untuk membakar kalori anak demi mendapatkan keseimbangan. Sinkronisasi Milo Energy Band dengan aplikasi hanya bisa dilakukan dalam jarak dekat.

Ibu harus rajin memonitor setiap harinya sebelum jam 12 malam, sebelum Milo Energy Band menunjukan  waktu 00.00 maka data yang dikumpulan hari itu hilang dan alat akan mulai bekerja dari awal.

Terdapat avatar yang bisa disesuaikan dengan karakter anak, serta ada fitur yang memungkinkan pengguna saling berkompetisi satu sama lain. Para ibu yang sama-sama memiliki aplikasi ini dapat saling berteman dan mengikuti penilaian dari aplikasi mengenai anak yang paling aktif setiap pekan.

Rencananya Milo Energy Band akan dibagikan gratis pada 500 pendaftar pertama dalam acara lari Jakarta Milo 10K pada 24 Juli 2016. Kedepannya, Milo Energy Band akan dijual di toko-toko tertentu yang sudah bekerja sama dengan Milo.